Produk Saya

Kenapa Produk-Produk Toko Saya Yang Tampil di Komplace Tidak Sesuai dan Sinkron dengan Yang Tampil di Marketplacenya ?

Agar Produk yang tampil di Komplace sesuai dengan Marketplacenya kamu bisa sinkronkan produk terlebih dahulu dengan cara :

  1. Masuk ke Menu Produk dan pilih Produk Saya.

  2. Pilih Marketplace yang produknya ingin disinkronkan.

  3. Kemudian Klik Sinkronkan Produk.

Kenapa Setelah Saya Coba Klik Sinkronkan Produk Beberapa Kali, Produk-Produknya Tetap Tidak Sinkron ?

Sebelumnya saya mengubah beberapa Informasi Produk dari Marketplacenya langsung (tambah produk, edit produk dll), kemudian saya ingin menyinkronkan datanya dengan Komplace dan klik Sinkron Produk namun setelah saya coba beberapa kali tetap tidak sinkron. Padahal tidak ada produk yang terikat dengan master sku.

Hal tersebut terjadi karena akun marketplace kamu tidak terhubung dan harus di hubungkan ulang dengan cara :

  • Masuk ke tab Home

  • Pada bagian integrasi akun kamu bisa search toko yang ingin kamu hubungkan ulang

  • Kemudian Klik ikon hubungkan ulang.

  • step by step hubungkan ulang sama halnya seperti kamu akan log in ke akun shopee.

  • Setelah berhasil dihubungkan ulang kamu bisa coba sikronkan produk lagi.

Bagaimana cara mengarsipkan produk dan mengaktifkan kembali produknya ?

  1. Klik menu Atur pada produk yang akan kamu arsipkan, kemudian pilih Arsipkan produk.

  2. Untuk mengarsipkan produk secara massal, Kamu klik centang pada task list yang disediakan, klik menu Lainnya, lalu pilih Arsipkan produk.

  3. Untuk mengaktifkan kembali produk yang telah diarsipkan pada tab Diarsipkan kamu klik menu Atur pada produk yang akan kamu aktifkan kembali produknya, lalu pilih Aktifkan produk.

  4. Untuk mengaktifkan produk arsipan secara massal kamu klik centang pada task list yang disediakan, klik menu Lainnya, lalu pilih Aktifkan produk.

Last updated