Integrasi Akun Lazada
Menghubungkan Akun Lazada dengan Komplace
Last updated
Menghubungkan Akun Lazada dengan Komplace
Last updated
Login atau Daftar Akun Baru terlebih dahulu melalui
Setelah masuk, kamu bisa klik tombol “Integrasi Baru” di halaman Dashboard Komplace untuk mulai menghubungkan akun marketplace kamu.
Pastikan kamu sudah berada di tab Lazada, lalu klik tombol "Hubungkan" pada bagian "Untuk Kelola Produk". (Fitur Kelola Chat bisa kamu aktifkan nanti, Prosesnya pun sama persis kayak waktu kamu aktifkan fitur Kelola Produk. Tinggal ikuti langkah-langkah yang sama, dan udah siap pakai deh!)
Akan muncul pop-up “Integrasi Toko Lazada”, lalu klik tombol “Beli Layanan” yang ada di pop-up tersebut.
Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman Lazada Service Marketplace yang menampilkan produk Komplace Omnichannel.
Klik tombol “Coba Layanan Lengkap” di bagian Versi Layanan, lalu pilih “Setahun” di bagian Periode.
(Tapi tenang, kamu juga bebas coba versi layanan atau periode lainnya sesuai kebutuhanmu)
Setelah kamu pilih versi layanan dan periodenya, tinggal klik tombol “Beli Sekarang” untuk lanjut ke proses pembayaran.
Setelah itu, kamu akan masuk ke halaman Konfirmasi Pemesanan. Di halaman ini, kamu bisa lihat tiga bagian utama: Informasi Pembelian, Informasi Layanan, Konfirmasi Pemesanan
Kalau semua data sudah sesuai, klik tombol centang kotak terlebih dahulu agar kamu bisa klik tombol “Konfirmasi” dan bisa lanjut ke proses berikutnya.
Proses berikutnya, kamu akan diarahkan ke halaman Konfirmasi Pembayaran. Di halaman ini, kamu bisa lihat tiga bagian yaitu Informasi Pembelian, Cara Pembayaran, Konfirmasi Pembayaran
Kalau semua data sudah sesuai, klik tombol "Bayar Sekarang"
Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman “Pilih Metode Pembayaran”. Di sini, kamu bisa pilih metode pembayaran yang tersedia — salah satunya DANA, tinggal klik tombol "Tautkan & Bayar" dan ikuti instruksinya.
Instruksi pertama klik tombol “Tautkan Akun DANA”. Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman untuk menautkan akun DANA-mu ke Lazada sebelum proses pembayaran dilanjutkan
Kemudian, tampil halaman dimana kamu bisa menautkan akun DANA mu ke Lazada. Dimulai dengan mengisi nomor HP yang teridentifikasi sebagai ID Dana dan jangan lupa klik tombol "Lanjutkan" ya
Lanjutkan dengan memasukkan PIN akun DANA kamu untuk proses verifikasi.
Dan sistem akan mengirim notifikasi konfirmasi ke aplikasi DANA kamu. Kamu tinggal buka aplikasi DANA, lalu klik tombol “Verifikasi” untuk menyetujui pembayaran.
Begitu kamu klik tombol “Verifikasi”, akan muncul pop-up pemberitahuan bahwa permintaanmu berhasil diverifikasi. Lalu, tinggal klik tombol “Mengerti” di pop-up tersebut untuk melanjutkan prosesnya.
Sistem akan mulai memproses, lalu mengirimkan kode PIN ke nomor WhatsApp kamu. Masukkan kode PIN tersebut ke kolom Autentikasi Akun di halaman web Tautkan Akun
Setelah PIN berhasil dimasukkan, halaman Tautkan Akun akan otomatis refresh. Kamu akan langsung diarahkan ke halaman Metode Pembayaran, yang menampilkan informasi saldo DANA kamu. Jadi kamu bisa langsung cek dan pastikan saldonya cukup sebelum melanjutkan.
Kalau saldonya sudah oke, kamu bisa langsung klik tombol “Bayar” di halaman Metode Pembayaran.
Voilaaa...kamu berhasil membeli produk Komplace Omnichannel. Sekarang, kamu melihat tampilan halaman “Pemesanan Berhasil”. (Eitss, tapi petualanganmu belum selesai nih! 😄 Masih ada beberapa langkah penting lagi sebelum semuanya benar-benar siap. Kamu cukup klik tombol “Gunakan Layanan” di halaman Pemesanan Berhasil, dan sistem akan mulai memprosesnya untuk melanjutkan integrasi.)
Setelah kamu klik tombol “Gunakan Layanan”, sistem akan otomatis mengarahkanmu ke halaman Layanan Berlangganan.
Di halaman Layanan Berlangganan ini, kamu bisa klik tombol "Layanan penggunaan" di bagian layanan "Komplace Omnichannel" .
Kemudian tampil pop up install aplikasi Komplace Omnichannel, disini kamu perlu mencentang kotak pernyataan “Otorisasi Data” yang ada di bagian bawah. Kalau kotak tersebut sudah dicentang, tombol “Setuju” akan aktif dan bisa kamu klik untuk melanjutkan ke proses integrasi berikutnya.
Begitu kamu klik tombol “Setuju”, sistem akan otomatis mengarahkanmu ke halaman Lazada Open Platform.
Di halaman Lazada Open Platform, kamu akan diminta untuk login ke akun Lazada milikmu. Dimulai dari pilih Indonesia pada kolom Site agar sesuai dengan wilayah akunmu.
Dilanjutkan dengan memasukkan alamat email dan password akun Lazada-mu
Hampir sampai garis akhir nih 🏁, kamu bisa klik tombol “Submit” untuk proses berikutnya.
Nah, di tahap ini akan muncul pop up dengan pesan "Integrasi Berhasil". Dan di pop up ini juga, kamu bisa klik tombol "Kembali ke Home" untuk kembali ke Halaman Komplace
Yeay, akhirnya sukses juga! 🥳 Mulai dari sini, toko kamu udah resmi terhubung dengan Komplace dan siap digunakan! 🎉✨
Kamu masih bingung bagaimana cara mengintegrasikan akun Lazada-mu ke Komplace? Simak video tutorial yang telah kami sediakan di bawah ini!